Politeknik PIKSI Input Serang Kunjungi BPK Banten

Serang, 11 Februari 2025 – Mahasiswa Politeknik Piksi Input Serang melakukan kunjungan ke BPK Perwakilan Provinsi Bante, Serang pada 11 Februari 2025. Kunjungan ini diikuti oleh para mahasiswa Program Diploma Tiga Akuntansi dan Program Sarjana Akuntansi Perpajakan Politeknik Piksi Input Serang.

Tujuan dilakukannya kunjungan ini untuk menambah pengetahuan dan pengalaman tentang keuangan perusahaan dan organisasi. Selain itu juga menjadi syarat untuk menambah nilai di mata kuliah yang ada di program studi tersebut.  

Kepala BPK Perwakilan Provinsi Banten, Dede Sukarjo, menjadi pemateri dalam kegiatan tersebut, menjelaskan mengenai dasar hukum, kedudukan, tugas dan wewenang BPK, peran BPK dalam meningkatkan transparansi dan akuntabilitas pengelolaan keuangan negara, penyelamatan uang negara dan peran BPK di dunia internasional.

Pemaparan dilanjutkan dengan sesi tanya jawab dengan siswa, dan disisipi kuis tentang keuangan negara yang diikuti oleh para mahasiswa.