BPK Perwakilan Provinsi Banten Gelar Upacara Peringatan Hari Kesaktian Pancasila

 

Bertempat di halaman kantor BPK Perwakilan Provinsi Banten dilaksanakan Upacara Peringatan Hari Kesaktian Pancasila Tahun 2024 pada Selasa, 1 Oktober 2024.  Upacara yang dipimpin oleh Kepala Perwakilan BPK Provinsi Banten, Dede Sukarjo ini diikuti oleh seluruh pejabat dan pegawai di lingkungan BPK Perwakilan Banten.

Sesuai dengan pedoman penyelenggaraan Upacara Peringatan Hari Kesaktian Pancasila Tahun 2024 melalui Kementerian Pendidikan, Kebudayaan, Riset, dan Teknologi maka bendera merah putih setengah tiang dikibarkan pada 30 September 2024 dan dikibarkan penuh pada 1 Oktober 2024. Upacara ini diawali dengan laporan komandan upacara  dan diakhiri dengan pembacaan doa yang berlangsung dengan khidmat.

Tujuan Peringatan Hari Kesaktian Pancasila ini dilaksanakan untuk mempertebal dan meresapkan keyakinan akan kebenaran, keunggulan, dan kesaktian Pancasila sebagai satu-satunya pandangan hidup bangsa yang dapat mempersatukan negara, bangsa dan rakyat Indonesia. Hal tersebut tertuang dalam Keputusan Presiden Nomor 153 Tahun 1967 tentang Penetapan Tanggal 1 Oktober sebagai Hari Kesaktian Pancasila.

Sesuai dengan naskar ikrar yang yang mengusung tema “Bersama Pancasila Kita Wujudkan Indonesia Emas”, marilah kita bulatkan tekad tekad untuk tetap mempertahankan dan mengamalkan nilai-nilai Pancasila sebagai sumber kekuatan menggalang kebersamaan untuk memperjuangkan, menegakkan kebenaran dan keadilan demi keutuhan Negara Kesatuan Republik Indonesia.