Upacara Peringatan Hari Sumpah Pemuda Ke.82 di Perwakilan Provinsi Banten

sumpahpemuda2010Tangerang (28/10) Upacara Peringatan Hari Sumpah Pemuda ke.82 di Kantor Perwakilan BPK RI Provinsi Banten berlangsung khidmat dan berjalan lancar. Upacara yang berlangsung di halaman Kantor BPK RI Perwakilan Provinsi Banten tersebut dipimpin oleh Kepala Perwakilan, I Nyoman Wara SE.,Ak. dan diikuti oleh seluruh jajaran pimpinan dan staff BPK RI Perwakilan Banten. Peringatan 82 tahun Sumpah Pemuda ini harus dimanfaatkan sebagai momentum dalam membulatkan tekad untuk tetap mempertahankan dan mengamalkan nilai-nilai perjuangan pemuda-pemuda dalam kongres Pemuda Indonesia 82 tahun yang lalu, dalam peringatan Sumpah Pemuda ini bermakna untuk memberi kesempatan kepada kita semua untuk mengisi energi dan ide perjuangan dalam menggelorakan masyarakat, memajukan bangsa, dan menggerakkan negara. Bangun Karakter Pemuda demi Bangsa Indonesia yang Maju dan Bermartabat. Inilah tema dan tekad untuk Peringatan Hari Sumpah Pemuda ke-82 tahun 2010. Dalam pidato Menteri Pemuda dan Olah Raga yang dibacakan oleh Inspektur Upacara, berpesan bahwa Eratnya ikatan kaum muda karena semangat Bhinneka Tunggal Ika harus bersamaan dengan kecerdasan, kemahiran dan kearifan. Karena hanya dengan itu bangsa dapat mencapai kemajuan dan martabat sebagai bangsa berpengaruh di dunia.

Maju Pemuda Indonesia, Jayalah selalu Pemuda..!!!