Serang, Senin 25 September 2017 ― Pegawai pada Pelaksana Badan Pemeriksa Keuangan Perwakilan Provinsi Banten Republik Indonesia mengikuti Tes Potensi Akademik (TPA) dan Tes Bahasa Inggris sebagai Bahasa Asing, atau yang terkenal dengan istilah Test of English as a Foreign Language (TOEFL), di Ruang Auditorium BPK Perwakilan Provinsi Banten, Serang.
Acara bermula dengan sambutan dari Kepala Subbagian Sumber Daya Manusia, Irawan Krisnanto, dan pengarahan panitia penyelenggara dari Badan Perencanaan Pembangunan Nasional (Bappenas) mengenai aturan teknis selama mengikuti tes, yang dijadwalkan pada Senin 25 September 2017 dan Selasa 26 September 2017.
Panitia-panitia dari Bappenas kemudian mengundang salah seorang peserta untuk ikut membuka pengaman koper berisi soal dan lembar-jawab yang tersegel dan khusus dipersiapkan bagi para Pegawai pada Pelaksana Badan Pemeriksa Keuangan Perwakilan Provinsi Banten Republik Indonesia.
Peserta tes tampak serius menyimak penjelasan panitia, berlanjut sejak mulai mengerjakan soal sampai dengan selesai.